GAME ANDROID FIGHTING TERBAIK

  • Real Boxing 2 CREED

Developer : Vivid Games
Size : 527 MB
Gratis
[Baca Ulasan dan Review]

Sekuel dari salah satu game boxing terbaik yang pernah ada di platform mobile, Real Boxing, terasa begitu spesial dengan tema film CREED yang disematkan di dalamnya. Kamu tidak hanya akan berperan sebagai petinju yang berusaha mencapai puncak prestasi, tapi juga menikmati kisah Rocky Balboa yang berperan sebagai pelatih tinju.

Bila kamu pernah terkesima dengan grafis yang ada pada Real Boxing orisinal, maka tampilan pada sekuelnya tidak akan mengecewakanmu. Grafis 3D pada Real Boxing 2 CREED terlihat tajam dan detail. Tampilan ini dijamin akan memanjakan matamu yang tengah asyik menikmati salah satu aksi boxing paling realistis di perangkat portabel.

  • Mortal Kombat X

Developer : NetherRealm Studios
Size : 974 MB
Tidak biasanya versi mobile rilis lebih dahulu daripada PC atau console, namun Mortal Kombat X melakukannya tahun ini. Versi iOS dan Android dari Mortal Kombat X merupakan game yang sama sekali berbeda dari game utamanya, namun tetap menghadirkan kengerian yang sama melalui berbagai jurus sadisnya.

Walaupun Mortal Kombat X versi mobile merupakan game free to play yang menawarkan IAP serta menghadirkan sistem grinding, namun NetherRealm Studios selaku developer sering mengadakan event khusus hingga berbagai reward spesial yang membuat pengulangan game menjadi worth it.

  • WWE Immortals

Developer : NetherRealm Studios
Size : 1,25 GB
WWE Immortals memberikan sajian aksi bertarung di luar kodrat para pegulat profesional. Bila biasanya kamu melihat The Undertaker, Daniel Bryan, maupun Sheamus saling bergumul di ring membanting satu sama lain, maka WWE Immortals malah akan membuat mereka saling baku hantam dengan berbagai jurus lebay.

Keunikan ini tentunya memberi angin segar untuk para penikmat genre fighting. Terlebih lagi, suguhan visual maupun desain gameplay yang dibawakan oleh NetherRealm Studios telah dioptimisasi untuk perangkat portabel dan merupakan salah satu yang terbaik.

  • Marvel Contest of Champions

Developer : Kabam
Size : 594 MB
Gratis
[Baca Ulasan dan Review] 
Fakta bahwa Marvel Contest of Champions menghadirkan pertarungan seru antar para superhero komik Marvel saja sudah menjadikannya cukup menonjol. Hal ini diperbagus dengan eksekusi Kabam menghadirkan gameplay fighting seru yang tidak mengecewakan para penggemar fanatik seri Marvel.

Kontrol pertarungan pada Marvel Contest of Champions didesain secara intuitif. Kamu tidak akan menemukan tombol maupun d-pad virtual pada layar, karena semua kendali dilakukan dengan tap dan swipe. Game juga memiliki banyak aspek untuk dieksplorasi, mulai dari pengumpulan hero berjenis langka hingga fitur upgrade skill untuk memperkuat hero favorit.

  • EA Sports UFC

Developer : Electronic Arts
Size : 562 MB
Gratis
[Baca Ulasan dan Review] 
Para petarung gaya bebas yang berlaga di The Octagon tahun ini hadir di platform mobile berkat EA Sports UFC. Menariknya, EA selaku developer tidak hanya sekadar melakukan porting dari versi console, melainkan melakukan imajinasi ulang agar game ini nyaman dimainkan melalui layar sentuh.

Pergerakan petarung, eksekusi jurus, maupun kendali saat bergumul di lantai, semuanya dapat dilakukan dengan melakukan tap dan swipe secara mudah. EA Sports UFC juga menyediakan berbagai kelas petarung untuk kamu mainkan, mulai dari kelas berat hingga divisi wanita.

  • Ultimate Robot Fighting

Developer : Reliance Big Entertainment
Size : 42 MB
Gratis
[Baca Ulasan dan Review] 
Terkesima dengan para robot yang adu jotos di Real Steel World Robot Boxing dan menginginkan lebih banyak aksi serupa? Kamu tidak boleh melewatkan karya lainnya dari developer Reliance berjudul Ultimate Robot Fighting yang juga menghadirkan pertarungan antar robot futuristis.

Ultimate Robot Fighting tidak hanya menampilkan pertarungan antar robot-robot canggih, tapi juga menghadirkan fitur pertarungan dengan sistem tag team yang tidak terdapat pada Real Steel World Boxing. Kemampuan bertarung para robot di sini juga lebih lengkap dengan kehadiran jurus-jurus tendangan maupun bantingan yang dapat dieksekusi dengan mudah melalui sentuhan tap dan swipe.

  • Real Steel World Robot Boxing

Developer : Reliance Big Entertainment
Size : 258 MB
Real Steel World Robot Boxing adalah sebuah game fighting dengan gerakan-gerakan dan desain yang sangat baik. Meskipun grafisnya tidak terlalu wah, terutama dibandingkan dengan berbagai game Android yang dirilis baru-baru ini, tetap saja tidak banyak game fighting yang bisa menandingi rancangan game ini.

Hal yang sangat saya sayangkan adalah sistem IAP yang terlalu berlebihan, yang membuat saya merasa seperti dipaksa untuk mengeluarkan uang dalam jumlah besar hanya untuk memainkan game ini tanpa harus sengsara. Namun, pengalaman bermain tanpa menebus IAP juga mampu memberikan kepuasan, asal cukup sabar dan tekun saja memainkannya tiap hari.

  • Gods of Rome

Developer : Gameloft
Size : 31 MB
Gratis
[Baca Ulasan dan Review] 
Jadilah saksi dalam pertarungan epik antar kesatria dan dewa-dewi Yunani dalam Gods of Rome, game fighting dari Gameloft. Dalam game ini kamu dapat mengoleksi berbagai karakter dewa Yunani kuno, mulai dari dewa petir Zeus, kesatria gladiator Spartacus, hingga sang titan pengangkat bola dunia Atlas.

Pertarungan dalam Gods of Rome berlangsung seru serta dapat dilancarkan dengan nyaman pada perangkat berlayar sentuh. Mekanisme fighting dirancang simpel yang melibatkan aksi tap dan swipe. Kamu juga dapat memperkuat jagoanmu, serta menambah koleksi hero baru dengan menukarkan koin di dalam game yang dapat diperoleh secara cuma-cuma.

  • Injustice: Gods Among Us

Developer : NetherRealm Studios
Size : 927 MB
Para super hero dari komik DC tidak ingin ketinggalan meramaikan platform mobile. Lebih menariknya lagi, NetherRealm Studios selaku developer mampu menggabungkan secara apik elemen fighting pada Injustice: Gods Among Us dengan sistem kartu pada kebanyakan game card battle.

Kamu dapat mengoleksi berbagai macam kartu yang menjadi representasi super hero yang bisa kamu kendalikan, seperti Superman, Batman, Green Lantern, dan lainnya. Masing-masing hero memiliki karakteristik unik, sehingga strategi untuk memenangkan setiap pertarungan menjadi penting. NIkmati juga grafis memukau yang akan membawamu ke berbagai lokasi ikonik dari komik DC, seperti penjara Arkham, BatCave, dan lainnya.

  • BIMA X

Developer : Crafts A Meister
Size : 22 MB
Game yang diangkat dari seri tokusatsu lokal Satria Garuda Bima X ini menghadirkan aksi pertarungan yang mungkin akan menggugah nostalgia masa kecilmu. Produksi BIMA X tidak bisa dianggap sebelah mata, karena dikembangkan dan dirilis oleh Bandai Namco langsung.

Banyak hal yang bisa dinikmati dari BIMA X. Kamu dapat mengikuti mode single player yang menceritakan sepak terjang sang jagoan menumpas kejahatan, hingga menantang teman kamu melalui koneksi Bluetooth. Jangan lupakan juga mode Challenge yang akan memberimu berbagai misi spesifik untuk ditaklukkan sepanjang permainan.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Text Widget

Unordered List